Minggu, 07 Desember 2008

Secarik Kata dari Yogya

Gema takbir berkumandang dari kutub langit, terdengar begitu nyaring mengiringi gemercik gerimis yang membasahi Kota Yogyakarta sepanjang Minggu 7 Desember 2008.

Sekelompok masyarakat, membelah lajur kota itu, berjalan beriring dengan meneriakan takbir kemenangan. Suara yang mereka perdengarkan, menusuk hingga sekat hotel Indraloka Yogyakarta, tempat kami menginap.

Malam itu, masyarakat muslim di penjuru dunia merayakan hari raya kurban atau yang biasa dikenal dengan Hari Raya Idul Adha.

Selamat Hari Raya Idul Adha kepada saudara, kawan dan handai taulan semuanya.


Sengaja, enam orang penggemar fotografi dari Semarang, Solo dan Yogyakarta, sejak Minggu malam hingga Senin 8 Desember 2008, berkumpul. Menunggu datangnya pagi, saat ratusan masyarakat muslim di sekitar kawasan Parangkusumo Yogyakarta melaksanakan Sholat Ied.

Hamparan pasir pantai yang membentang luas menjadi warna beda yang disajikan masyarakat di sekitar kawasan itu.

Eksotik, cantik dan mempesona...ketika ratusan orang tersebut berduyun-duyun membelah pagi di Parangkusumo. Nuansa yang lahir serasa di padang pasir, jauh dibelahan Timur Tengah.

Namun, cuaca yang tidak bersahabat, menjadikan mimpi kami menyaksikan dan mengabadikan tradisi Sholat Ied dihamparan padang pasir Parangkusumo itu buyar.

Sempat beberapa warga mendatangi lokasi tersebut, sebelum akhirnya menyerah pada guyuran hujan. Dan, penggemar fotografi yang sejak pagi menantikan momen tersebut, harus menyerah pula pada kenyataan.

Kawasan Parangkusumo seolah melahirkan romantisme tersendiri bagi penggemar fotografi. Kontur tanah dengan bulir-bulir pasir yang dibawa ombak dan dihempaskan oleh angin, menjadikan kawasan tersebut serasa memiliki energi berbeda.


Departemen Agama setempat menjadikan lokasi di sekitar kawasan itu sebagai arena untuk bermanasik haji.


Beberapa fasilitas dibangun di kawasan yang memang cukup berdekatan dengan Pantai Parangtritis Yogyakarta ini.


Mungkin memang nasib yang harus membawa kami, menyusuri kawasan ini dan berjumpa lagi dengan pemadangan indah di tempat itu tahun nanti.

Tidak ada komentar: